INDRAGIRI.com, Bengkalis – Puluhan ribu warga Bengkalis memadati Lapangan Tugu Kota Bengkalis untuk menghadiri kampanye calon Gubernur Riau Abdul Wahid dan SF Hariyanto, bersama Ustaz Abdul Somad (UAS), Jumat (18/10/24). Kehadiran warga yang begitu antusias tidak kalah dengan kampanye serupa di Kota Dumai.
Dalam orasi politiknya, Abdul Wahid menegaskan komitmennya untuk membangun infrastruktur di Bengkalis. Ia menyoroti pentingnya kota ini sebagai pusat sejarah dan peradaban yang tidak boleh tertinggal oleh kemajuan zaman. "Bengkalis ini kota bersejarah, tempat lahirnya banyak kabupaten. Jangan sampai kemajuan bergeser ke daratan dan pulau ini terabaikan," ungkap Wahid.
Lebih lanjut, ia menegaskan rencana untuk menghubungkan Pulau Bengkalis dengan daratan Riau melalui pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu. "Kami bertekad menuntaskan proyek jembatan ini agar aktivitas ekonomi dan mobilisasi warga bisa lebih lancar," tegasnya.
Sementara itu, Ustaz Abdul Somad dalam sambutannya menegaskan dukungannya kepada Abdul Wahid, mengajak warga Bengkalis untuk turut memenangkan pasangan Bermarwah. "Banyak yang bertanya kenapa saya mendukung Bang Wahid. Jawabannya sederhana: karena beliau orang baik, berani memperjuangkan hak-hak Riau di DPR, dan punya rekam jejak yang bersih," jelas UAS.
Ia juga menanggapi cemoohan yang datang karena keterlibatannya dalam kampanye. "Saya tidak takut dicemooh. Saya punya visi untuk kemajuan Riau dan saya yakin, dengan pengalaman Bang Wahid, Riau bisa lebih baik," tambah UAS.
Selain dukungan dari UAS, komitmen Abdul Wahid dan SF Hariyanto untuk merealisasikan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu menjadi daya tarik tersendiri bagi warga. Proyek tersebut sudah masuk tahap final sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN), yang diusulkan saat SF Hariyanto menjabat sebagai Pj. Gubernur. **
0 Komentar