Breaking News

Dikawal Ketat Aparat, Logistik Pilkada Kateman Resmi Dikirim ke Tembilahan


INDRAGIRI.com, KATEMAN – Logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 dari Kecamatan Kateman telah diberangkatkan ke Tembilahan, ibu kota Kabupaten Indragiri Hilir, pada Sabtu sore (30/11/2024). Pengiriman logistik ini dilakukan setelah selesainya Rapat Pleno Rekapitulasi Suara di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dengan pengawalan ketat dari TNI, Polri, dan Satpol PP Kecamatan Kateman.

Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau serta Bupati dan Wakil Bupati Inhil periode 2024–2029 dimulai pada Kamis malam (28/11/2024) pukul 20.00 WIB di Sekretariat PPK Kateman, Jalan Jenderal Sudirman, Sungai Guntung, dan selesai pada Sabtu dini hari (30/11/2024) pukul 01.20 WIB. Proses ini mencakup rekapitulasi hasil penghitungan suara dari seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kateman yang langsung diplenokan di tingkat PPK.

Ketua PPK Kateman, Muhammad Ashari, S.Pdi, mengucapkan terima kasih atas kerja sama seluruh pihak yang terlibat selama tahapan Pilkada. “Kami mengapresiasi perjuangan dan kerja keras para PPS, KPPS, Panwascam, PKD, dan PTPS yang telah menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab. Kami juga berterima kasih kepada Pemerintah Kecamatan Kateman serta jajaran TNI dan Polri atas kerja sama dan sinergitas yang terjalin sehingga situasi tetap kondusif selama Pilkada berlangsung,” ucap Ashari.

Ketua Panwascam Kateman, Hendradessa Kurniawan, juga memberikan apresiasi atas kelancaran tahapan Pilkada di Kateman. “Mulai dari penghitungan di TPS hingga pleno di PPK, semua berjalan lancar dan sesuai aturan. Sinergi yang terbangun antara penyelenggara, pengawas, dan aparat keamanan adalah kunci utama kesuksesan ini,” katanya.

Logistik Pilkada diberangkatkan menggunakan kapal motor dari Pelabuhan Sungai Guntung dengan pengawalan ketat aparat keamanan. Pengiriman ini menjadi tahap akhir dari tugas PPK Kateman dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada 2024.

Masyarakat kini tinggal menunggu hasil resmi yang akan diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indragiri Hilir. Semangat kebersamaan semua pihak menjadi teladan penting dalam menjaga demokrasi yang sehat dan transparan.


(Rep. Leman)

0 Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close